Postingan

Menampilkan postingan dari 2023

#219# Belajar Puasa

Gambar
Tanpa terasa, Ramadan dan Cerita sudah melaksanakan puasa mereka selama empat hari. Meskipun mereka baru dalam tahap menahan lapar dan haus, namun sampai hari keempat apakah keduanya masih terlihat semangat? Yuk kita cek mereka berdua. Ramadan meski berpuasa, masih saja aktif kesana kemari. Berbeda dengan adiknya, Cerita belum terlihat semangat seperti Ramadan. Seperti sore ini, dia terlihat berfikir sesuatu yang sangat berat. Ramadan abangnya tentu penasaran dong. "Kamu kenapa Cerita? Kok keliatannya gak bersemangat kayak kemarin sih?", tanya Ramadan. "Mikirin apa toh dek?" tanya Ramadan "Cerita hanya berfikir bang, kenapa ya kita harus berpuasa, padahal kita masih kecil?", Cerita memang anak yang cerdasnya di atas rata-rata anak seusianya. "Kalau kata nenek, puasa itu kewajiban umat muslim. Meski kita masih kecil, harus belajar puasa. Kamu tahu gak kalau bukan hanya manusia saja yang berpuasa dek, hewan juga loh", Ramadan mengajak Cerita untuk ...

#218# Puasa Setengah Hari

Gambar
Nenek Ramadan dan Cerita kemarin sore datang berkunjung. Membawakan beberapa bungkus makanan dari gangan, kue-kue bahkan es campur yang terlihat segar sekali. Nenek sengaja mampir ke rumah cucu-cucunya itu karena memang sudah lama tidak berkunjung ke sana. "Wah asyik ada nenek datang, Cerita,.sini deh nenek bawa makanan enak nih", Ramadan berteriak kegirangan menyambut kedatangan nenek. Cerita sang adik, buru-buru berlari menghampiri kakaknya. Senyum simetris terkembang di wajahnya. "Yeaah, nenek datang... nenek datang", ucapnya. "Ramadan dan Cerita, ini nenek bawakan makanan dan kue-kue buat berbuka nanti, hmm kalian masih berpuasa kan?" tanya nenek. "Tentu saja nek, Ramadan masih puasa, tapi hmm, gak tahu deh Cerita, kayaknya puasa setengah hari deh" Ramadan melirik adik satu-satunya yang berada di sebelah, sang adik hanya nyegir. "Loh, Cerita gak puasa ya, hmm kenapa sayang?? Apa tidak tahan lapar?" nenek bertanya. "Hmm, sebenar...

#217# Ramadanku Tahun Ini

Gambar
Hai ramadan, gak terasa ya sudah 2 hari berjalan. Semoga saya masih terus semangat ibadahnya, semangat bekerjanya, meski sedang berpuasa. Di kantor saja tadi beberapa teman mulai merasakan kantuk yang berat, mungkin karena pola tidur berubah. Alhamdulillah, saya tidak merasakan kantuk sih, lebih kepada dahaga 😂. Ramadan ku tahun ini sudah gak sendirian lagi. Jika dua tahun belakangan, ramadan dijalani lebih seorang diri karena memang sedang menjalani tugas belajar di Yogyakarta, sekarang sudah berkumpul bersama keluarga. Ramadan ku tahun ini, tidak lagi seramai dulu. Tiga orang keluarga terdekat sudah lebih dulu menghadap Ilahi. Dua orang om dan satu orang tante yang biasa saya panggil ibu. Kedua om saya ini, sangat dekat dengan saya, karena sejak kecil terbiasa dengan mereka. Ramadan tahun ini, memberi hikmah besar buat saya. Sebisa mungkin memanfaatkan kesempatan bersama keluarga. Ciptakanlah momen yang baik, karena kita tak pernah tahu apakah masih bisa bertemu. Di Ramadan tahun in...

#216# ASSALAMUALAIKUM RAMADAN

Gambar
Ternyata kita masih berjumpa.  Setelah belasan bulan terlewat dengan segala ceritanya.  Terima kasih masih mau menemui.  Sungguh hati ini bahagia sekali. Assalamualaikum ramadan, sapa ku sejak beberapa hari lalu.  Sejak iklan di televisi mulai berseliweran sirup-sirup yang sangat menggoda hati.  Nuansanya sudah mulai terasa sampai ke relung dada.  Euphorianya sudah merata dimana-mana. Ada sedikit sedih yang singgah direlung hati. Ramadan kali ini beberapa sanak keluarga sudah pergi. Ujian sedang mampir di keluarga kami. Sedekah doa para sahabat yang setulus hati, akan sangat dinanti. #RWCODOP2301 #OneDayOnePost #AssalamualaikumRamadan #satuharisatutulisan